Nasi adalah makanan pokok orang Indonesia. Orang Indonesia tidak kenyang kalau tidak makan nasi, begitu kira-kira istilahnya. Jadi, di puncak gunung maupun di tengah hutan blantara orang Indonesia harus makan nasi.
Berikut cara memasak nasi menggunakan nesting bagi kamu seorang pendaki gunung atau penjelajah rimba,
Peralatan dan bahan yang diperlukan,
- Nesting komplit
- Kompor portable
- Gas
- Beras
- Air secukupnya
- Gelas plastik/aqua kecil
- Korek api
Langkah-langkah,
- Siapkan nesting, dan cuci bersih nasinya, bilas 3-5 kali
- Masukkan air dan nasi ke dalam nesting dengan perbandingan 2:1 (jika 2 gelas aqua kecil nasi, maka airnya 1 gelas saja). Sedangkan untuk takaran porsi makan normalnya 1/2 gelas aqua kecil untuk 1 porsi nasi
- Masak nasinya dengan estimasi 7-12 menit, gunakan api besar
- Setelah itu aduk supaya merata airnya
- Lalu keicilkan api
- Tunggu nasi sampai matang kira-kira 10-15 menit
- Buka tutup nasting dan biarkan uap mengepul dan nasi siap dihidangkan
Nah, nasi sudah siap sekarang tinggal memasak sayurannya atau makanan instan yang perlu dipanaskan. Mudah bukan memasak nasi dengan nesting.